Penerjunan Tahap 1 Peserta PTS 2020 ke Lembaga Sekolah
USHULUDDIN1332x ditampilkan Berita
Guluk-Guluk - INSTIKA - Menyambut World Mental Health Day 2020 (Hari Kesehatan Mental Dunia 2020) yang bertemakan "Mental Health for All, Greater Investment-Greater Access. Everyone, Everywhere" dan jatuh pada hari ini (Sabtu, 10/10/2020), Prodi Tasawuf dan Psikoterapi Institut Ilmu Keislaman Annuqayah (INSTIKA) Guluk-Guluk Sumenep mulai menerjunkan mahasiswa yang melaksanakan Praktikum Terapi Sufistik (PTS) ke berbagai sekolah.
Tercatat ada empat kelompok yg diserahkan hari ini, yaitu; kelompok bimbingan pak Dr. Zamzami Sabiq, M.Psi., kelompok bimbingan pak Izul Muttaqin, M.Th.I, kelompok bimbingan pak Abrari, M.Psi, dan kelompok bimbingan Bu Rozinah, M.Fil.I.
Adapun lembaga-lembaga yg terlibat pada kegiatan penyerahan hari ini, yaitu; SMK PP. Nasyrul Ulum Aengdake Bluto Sumenep, SMK Annuqayah Putra, MA 1 Annuqayah Putra, dan Mts 1 Annuqayah Putri.
Penyerahan peserta praktikum untuk kelompok yang lain akan dilaksanakan besok dan besok lusa.
Penulis: Prodi TP (Nuzulul Khair)